Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Buah Yang Dilarang Dikonsumsi Ibu Hamil

Bidan Cantik| Seperti yang kita ketahui ya mums bahwa faktor nutrisi makanan ini sangatlah penting terutama bagi anda yang sedang hamil, faktor nutrisi harus benar-benar diperhatikan. Mungkin ada sebagian dari anda sangat memilih-milih dalam mengkonsumsi makanan pada saat sedang hamil.

Dan tidak terkecuali anda pernah dengar buah-buahan yang kita anggap sehat untuk kita konsumsi tetapi sebenarnya kalau dikonsumsi oleh ibu hamil katanya tidak bagus untuk perkembangan janinnya.

Dalam artikel ini bidancantik.com akan berbagi fakta bahwa buah-buahan yang dilarang dikonsumsi oleh ibu hamil. Berikut faktanya

Sering kita dengar beberapa contoh buah-buahan yang apabila dikonsumsi oleh ibu hamil bisa berdampak buruk bagi kandungan, berikut faktanya

Ibu Hamil Tidak Boleh Makan Pepaya Muda

Buah Yang Dilarang Dikonsumsi Ibu Hamil

Secara medis memang ini tidak sepenuhnya salah artinya ada benarnya juga, memang ibu hamil terutama yang sedang hamil muda tidak boleh terlalu banyak mengkonsumsi papaya muda. Pastinya tau kan yang mana papaya muda? Papaya muda itu papaya yang kulitnya masih hijau yang seringnya diolah untuk sayuran, rujak maupun manisan.

Faktanya gimana ya bund? Papaya muda memang mengandung bahan kimia yang terkandung dalam buah papaya yaitu lateks dan papain. Lateks adalah kimia yang terdapat di getah papaya muda dan jika dikonsumsi oleh anda yang sedang hamil muda dapat memicu kontraksi, kontraksi yang muncul terlalu dini sangatlah berbahaya bagi kandungan anda karena dapat menyebabkan keguguran dan kelahiran bayi secara prematur. Namun dalam realitanya belum diketahui seberapa banyak diperlukan kimia lateks untuk memancing kontraksi pada kandungan.

Kemudian Papain merupakan papain yang ada pada pepaya muda ini mengandung prostaglandin, prostaglandin ini adalah salah satu yang diperlukan untuk bisa memancing kontraksi. Zat yang dibutuhkan untuk memancing kontraksi ketika kalian mungkin konsumsi pepaya muda terlalu banyak.

Papain yang terdapat di papaya muda dikonsumsi dan masuk ke tubuh ibu itu bisa menyebabkan kontraksi, perdarahan. Ini berarti bukan tidak boleh untuk dikonsumsi, boleh-boleh saja yang penting dicuci bersih dimasak dengan matang dan tidak berlebihan.

Ibu Hamil Tidak Boleh Makan Nanas

Buah Yang Dilarang Dikonsumsi Ibu Hamil

Sering juga kita dengar ya katanya memang enggak boleh dikonsumsi apalagi yang sedang hamil muda dan juga katanya nanas membantu proses peluruhan bakal janin. Benar gak sih, faktanya secara medis memang benar nanas mengandung bromeliad yang jika dikonsumsi terlalu banyak menyebabkan perubahan protein yang menyebabkan kontraksi pada Rahim. Emang agak rumit sih prosesnya namun memiliki potensi.

Pada satu buah nanas kandungan bromeliad nya sangat sedikit untuk bisa memancing kontraksi makanya kalau kalian hamil makan 1 atau 2 buah biji nggak ada masalah, ketika kalian itu konsumsinya terlalu banyak 5 atau 6 buah utuh itu hati-hati juga bisa saja menyebabkan kontraksi karena semakin banyak dikonsumsi bromeliad yang masuk ke tubuh juga semakin banyak.

perlu diingat bagi ibu hamil jika ingin mengkonsumsi nanas, konsumsilah sewajarnya karena sesuatu yang dikonsumsi secara berlebihan memang tidak baik.

Ibu Hamil Tidak Boleh Makan Durian

Buah Yang Dilarang Dikonsumsi Ibu Hamil

Katanya durian bisa menyebabkan kelainan pada bayi bisa menyebabkan cacat, keguguran hamil muda, menyebabkan perdarahan. Faktanya sebenarnya tidak masalah untuk durian, durian ini memang buah yang tinggi sekali kandungan gulanya, tinggi sekali kandungan lemaknya, ketika dikonsumsi terlalu banyak memang bisa menyebabkan gula darah dan kolesterol. 

Jika ingin dikonsumsi pada saat sedang hamil maka konsumsilah jangan terlalu banyak. Kenapa karena kandungan kolesterol dan juga gulanya yang cukup tinggi bisa menyebabkan resiko ibu hamil mengalami kenaikan gula darah dan kolesterol yang cukup drastis.

Ibu Hamil Tidak Boleh Makan Anggur

Buah Yang Dilarang Dikonsumsi Ibu Hamil

Katanya ibu hamil tidak boleh banyak-banyak makan anggur sama saja dengan mengkonsumsi alkohol, faktanya gimana sebenarnya mengkonsumsi anggur yang fres yang tidak difermentasi itu tidak sampai menyebabkan kadar alkoholnya menikat kecuali anggur-anggur yang sudah disimpan cukup lama difermentasikan dari minuman anggur itu memang tidak boleh dikonsumsi oleh ibu hamil.

Ibu hamil itu tidak boleh mendapatkan paparan alcohol termasuk mungkin dari mengkonsumsi anggur yang dipermentasikan, jika anggurnya masih fres silahkan dikonsumsi karena tidak apa-apa justru anggur bagus karena anggur mengandung vitamin c, vitamin a dan vitamin-vitamin bagus lainnya yang dibutuhkan oleh ibu hamil untuk menunjang daya tahan ibu hamil sewaktu-waktu.

Ibu Hamil Tidak Boleh Makan Nangka

Buah Yang Dilarang Dikonsumsi Ibu Hamil

Katanya ibu hamil tidak boleh makan Nangka, nangka ini harus kita bedakan dulu antara nangka muda dan nangka yang sudah matang. Jika nangka yang sudah matang selama dia nangka yang tidak difermentasikan seperti yang kita jelaskan tentang anggur tadi itu tidak ada masalah, cuma memang manis banget karena kandungan gulanya cukup tinggi. Jika dikonsumsi terlalu banyak bisa menyebabkan berat badan ibu Hamil cepat naik berat badannya.

Untuk Nangka muda khusus memang karena kita tahu banyak getahnya, jadi kalau misalkan konsumsi nangka muda dicuci dengan bersih dulu sampai tidak ada getahnya. Selain getah tadi dapat menyebabkan kontraksi juga bisa menyebabkan alergi atau iritasi di pencernaannya.

Perlu diperhatikan jika ingin mengkonsumsi Nangka bagi ibu Hamil pastikan bahwa nangkanya matang dan dicuci dengan bersih serta dikonsumsi secukupnya saja karena mengkonsumsi terlalu banyak taidak baik juga. 

Demikianlah artikel tentang beberapa Buah-Buahan Yang Dilarang Dikonsumsi Ibu Hamil, Intinya apapun yang kita konsumsi harus benar-benar diperhatikan kebersihannya dan cara mengolahnya, pastikan dimasak dengan matang dan dikonsumsi sewajarnya.

Post a Comment for "Buah Yang Dilarang Dikonsumsi Ibu Hamil"